Sabtu, 01 Januari 2022

Langkah Mudah Daftar IG di Laptop Atau PC

Daftar IG di Laptop Atau PC - Instagram atau IG merupakan salah satu media sosial yang saat ini banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Melalui media sosial ini Anda bisa berbagai foto dan video, untuk bisa menggunakan IG Anda harus mendaftar terlebih dahulu. Daftar IG sekarang ini bisa dilakukan dengan berbagai media termasuk dengan menggunakan laptop atau PC. Cara daftar IG di laptop bisa dilakukan asalkan laptop atau PC Anda sudah terinstal Bluestack. Tanpa tambahan software ini maka Anda hanya bisa login saja.
Daftar Instagram lewat PC tanpa Bluestack tidak bisa dilakukan, hal ini dikarenakan laptop atau PC belum bisa menggunakan IG secara langsung. IG atau Instagram memang bisa dibuka melalui laptop ataupun PC, namun hal ini bisa dilakukan jika Anda sudah mempunyai ID IG yang sudah didaftarkan melalui android ataupun iPhone. Jika Anda belum mempunyai ID IG maka Anda harus membuatnya terlebih dahulu. Untuk membuat ID IG dari laptop harus menggunakan aplikasi Bluestack.

Setiap laptop ataupun PC sudah bisa menggunakan aplikasi Bluestack dengan syarat RAM yang dimiliki minimal 2 GB. Laptop dengan RAM dibawah 2 GB tidak bisa digunakan untuk menginstal Bluestack, hal ini dikarenakan kapasitas yang dibutuhkan Bluestack agar bisa berjalan lancar adalah dengan laptop minimal RAM 2 GB. Jika spesifikasi laptop Anda sudah memenuhi, maka Anda bisa menginstal Bluestack dan bisa daftar IG di laptop Anda. Adapun cara daftar Instagram lewat web dengan laptop yaitu:

1. Langkah pertama Anda harus menginstal aplikasi Bluestack terlebih dahulu. Jika sudah selesai terinstal maka bukalah aplikasi ini. Untuk beberapa laptop dengan memori yang sedikit mungkin proses membuka aplikasi ini agak lama.

2. Kemudian akan muncul berbagai aplikasi android yang bisa Anda unduh, pilih aplikasi Instagram atau IG untuk diunduh. Tunggu beberapa saat sampai aplikasi Instagram selesai diunduh. Agar proses unduh lebih cepat, maka pastikan jika jaringan internet Anda bagus.

3. Setelah itu, bukalah aplikasi IG dengan laptop Anda lalu pilih daftar atau buat akun baru. Anda akan diminta untuk memilih apakah akan mendaftar dengan email atau dengan Facebook. Untuk Anda yang ingin mendaftar dengan Facebook, pilih daftar dengan Facebook, sedangkan dengan email pilih daftar dengan email.

4. Selanjutnya IG akan meminta alamat email atau nama Facebook Anda dan mengisi identitas yang akan dimasukkan ke IG. Ikuti langkah yang diminta sampai selesai.

5. Kemudian Anda akan diminta membuat password dan mengonfirmasi password tersebut.

6. Setelah selesai, pilih buat akun dan Anda akan masuk pada IG untuk pertama kali. Anda bisa mengupload dan menyunting profil Anda agar lebih lengkap.

7. Langkah pembuatan IG dari laptop sudah selesai dan Anda bisa membuka IG dengan aplikasi Bluestack ataupun login dengan menggunakan browser biasa.

Sangat mudah bukan cara daftar IG di laptop ini? Selain IG, dengan adanya Bluestack yang terinstal pada PC atau laptop Anda, maka Anda bisa mendownload berbagai aplikasi yang biasa digunakan pada android. Jadi, Anda bisa mengunduh berbagai aplikasi android yang mungkin Anda perlukan untuk menunjang kerja Anda dengan menggunakan laptop.