Cara Daftar m Banking BRI - Apakah Anda sedang mencari tahu bagaimana cara daftar m Banking BRI lewat HP? Perlu Anda ketahui, untuk mendaftar m Banking BRI sebenarnya dapat dilakukan dengan mudah. Namun, Anda tidak dapat melakukannya hanya dengan perangkat HP saja. Sekalipun sebagian proses pendaftaran dilakukan dengan menggunakan HP, Anda tetap membutuhkan ATM. Tidak hanya itu saja, Anda juga membutuhkan Customer Service sehingga Anda harus berkunjung ke kantor cabang BRI terdekat. Begitu juga ketika Anda ingin daftar internet banking BRI lewat HP, Anda tetap membutuhkan ATM.
Dengan kata lain, nasabah bank BRI hanya dapat melakukan pendaftaran m Banking jika memiliki kartu ATM. Untuk itu, pastikan Anda sudah memiliki kartu ATM agar dapat melakukan pendaftaran m Banking BRI. Berikut adalah cara daftar m Banking BRI lewat HP dan ATM yang dapat Anda lakukan:
1. Kunjungi BRI ATM terdekat
Masukkan kartu ATM Anda ke mesin ATM lalu masukkan PIN dan pilih Transaksi Lain. Jika sudah, Anda dapat memilih menu Registrasi lalu pilih menu SMS Banking. Setelah itu, Anda akan diminta untuk memasukkan nomor HP Anda dan membuat PIN SMS Banking sebanyak 6 digit. Jika cara ini berhasil, Anda dapat melanjutkan cara daftar m Banking BRI lewat HP. Biasanya akan keluar slip dengan keterangan bahwa Anda sudah berhasil melakukan pendaftaran SMS Banking BRI.
2. Download aplikasi
Pendaftaran m Banking BRI selanjutnya dapat Anda lakukan dengan menggunakan smartphone Anda. Silakan buka Google Play Store dan carilah aplikasi Mobile Banking BRI jika Anda menggunakan Android. Sementara jika Anda menggunakan Blackberry, maka silakan cari aplikasinya di Blackberry World. Setelah itu, Anda dapat melakukan aktivasi dengan mengikuti perintah-perintah yang ada.
3. Kunjungi kantor cabang BRI terdekat
Seperti yang sudah disebutkan bahwa cara daftar m Banking BRI lewat HP tidak akan berhasil jika Anda tidak meminta bantuan CS. Untuk itu, silakan kunjungi kantor cabang BRI terdekat agar m Banking BRI Anda dapat digunakan. Jika tidak, maka Anda hanya dapat melakukan transaksi non finansial menggunakan m Banking BRI seperti pengecekan saldo saja. Namun sebelum datang ke kantor cabang BRI, persiapkan terlebih dahulu persyaratannya. Di antaranya yaitu kartu tanda pengenal, buku rekening dan juga kartu ATM.
Cara mengaktifkan internet banking BRI di android hampir sama dengan cara diatas. Jadi untuk pendaftaran SMS banking ataupun internet banking, Anda tetap harus menggunakan ATM terlebih dahulu. Selain itu Anda juga harus mengunjungi kantor BRI terdekat untuk dapat menggunakannya.
Ada banyak kemudahan yang dapat Anda peroleh dengan menggunakan m Banking BRI. Yang pasti, berbagai transaksi perbankan akan menjadi lebih mudah dan praktis. Demikian yang dapat disampaikan, semoga ulasan mengenai cara daftar m Banking BRI lewat HP dan ATM ini dapat memberikan manfaat.